Sabtu, 15 November 2008

mencari kesegaran bersama

Berkah Dalem,
Hari SAbtu ini saya mendpat kesempatan untuk menemani orang-orang yang berkecimpung dalam bidang pelayanan kesehatan baik dari dokter, pengurus, pegawai administrasi, perawat, karyawan kebersihan, dsb dari Rumah SAkit Budi RAhayu. Dengan mengambil di padepokan Catur Tumanggal guci Tegal, kebersamaan yang disebut sebagai rekoleksi ini mengajak yang hadir untuk mencari kesegaran dengan bermain bersama. Berbagai permainan seperti memindahkan bola dari dagu dengan menggunakan siku, memindahkan tali rafia, menyanyi dan menari menjadi bagian kegiatan penyegaran bersama tersebut.
Tidak terasa bahwa semua orang merasa gembira tanpa melihat bagian dan tugas masing-masing sebagaimana layaknya setiap hari di RS. Pada bagian inti disampaikan suatu renungan tentang pentingnya menerima penderitan dan ikut mengambil bagian dari penderitaan orang lain khususnya pasien dan menjadikan kesempatan tersebut untuk terlibat dalam karya Allah. Sapaan, senyuman dan sentuhan pada mereka yang menderita makin menguatkan dorongan pasien untuk mendapat kesehatnnya sendiri. Tugas itu tidak sekedar diterima sebagai bagian "tugas standar" aku bekerja supaya mendapat gaji atau keuntngan tetapi aku bekerja aku bisa memberi lebih banyak.
Penyegaran seluruh jajaran RSBR ini dilanjutkan dengan rekreasi di obyek wisata pemandian air panas guci. SAyuran dan buah-buah yang ada di pasar tidak luput dari kunjungan.
Demikian perjalanan bersama mencari kesegaran.
in finem omnia- ag toro

1 komentar:

KATEKESE mengatakan...

perkenalkan kami dari admin.www.imankatolik.or.id
kami menawarkan free space (server) untuk link paroki st, petrus pekalongan. jadi anda tinggal buat domain tersendiri, kami sediakan 50MB

jika berkenan, inform kami ID domainnya. di email admin@imankatolik.or.id