Minggu, 26 September 2010

Misa Perdana Rm Tejo Wibowo Pr


Berkah Dalem,
"Berkah yang telah diterima tentu akan berguna bila dibagikan" demikian kata awal romo paroki dalam perayaan ekaristi merayakan tahbisan imam rm Tejo Wibowo Pr. Perayaan ekaristi minggu biasa terasa berarti manakala umat diajak lebih dahulu menerima sosialisasi nyanyian liturgi berdasarkan TPE. Selanjutnya ekaristi yang dipersembahkan oleh Rm Paskalis Tejo Wibowo Pr, mensyukuri tahbisan imam yang dilaksanakan pada hari Jumat, 24 September di Katedral Purwokerto, berlangsung hidmat. Rm Tejo, mengajak umat untuk dikenal Tuhan, mengutip bacaan Injil, dengan berani memberikan diri atau mengandalkan Tuhan dan melakukan perbuatan baik. Seorang kaya dalam bacaan tidak disebut namanya, karena tidak dikenal, sementara tokoh lain ada Lazarus dan Abraham disebut namanya. Diakhir perayaan, Rm Tejo yang pernah menjalani tahun orientasi pastoral di Pekalongan, khusunya untuk pendampingan SMA Bernardus, menyampaikan ucapan terima kasih kepada umat atas doa dan dukungannya.
Perayaan ekaristi syukur atas tahbisan imam ini berlangsung 3x yaitu Sabtu sore, 25 September, Minggu 26 September pk 05.30 dan 17.00. Setelah ekaristi terakhir, ada acara ramah tamah bersama. Undangan ketua kring stasi kelompok kategorial, susteran dan sekolahan, menghadiri acara tersebut.

Selamat pada Rm Tejo dan terima kasih untuk ekaristi pertama di Pekalongan
Ndherek Gusti Rahat Sakpore

bd/ifo

Tidak ada komentar: