Minggu, 08 Februari 2009

TK St Yosep Meriahkan Ekaristi

Perayaan Ekaristi hari Minggu di Gereja St Petrus Pekalongan tampak berbeda dari biasanya. Kali ini petugas kor dari anak-anak TK dan Playgrup St Yosep. Dengan mengenakan seragam alba putih dan leher mengenakan kain ungu mereka mengiringi Ekaristi dengan nyanyian bergaya anak. Nyanyian keras untuk lagu-lagu yang hafalan membuat umat tidak beranjak memalingkan mata mereka.
"Mewartakan Yesus juga bisa melalui nyanyian" Begitu sambutan pemimpin misa. "Mereka menyanyi untuk meluhurkan Tuhan dan melayani umat. Pewartaan itu juga menjadi tugas panggilan setiap orang beriman melalui kesaksian hidup masing-masing" lanjutnya. Selanjutnya diperkenalkan suster-suster carmelite misionaris yang datang ikut dalam perayaan ekaristi dan mempromosikan tarekat mereka.
Seusai perayaan ekaristi dilakukan foto bersama anak2 dengan romo pemimpin misa. Selagi difoto itu anak-anak menyanyikan lagu "Aku diberkati". Lalu menerima berkat baik tanda salib di dahi maupun roti dan minuman.

BDifo/tr

Tidak ada komentar: